Hello world..
Mon maap harus pake bahan gambar post sebelumnya |
Apa kabar agan sista? Kesempatan kali ini gua akan membahas caranya memperluas atau melegakan memory yang sudah penuh di android baik memori telepon atau Kartu SD.
Seperti yang kita tahu, smartphone model sekarang punya storage atau penyimpanan yang besar namun ada pula smartphone kelas menengah kebawah yang penyimpanannya kentang bahkan sedikit hingga harus di tambah kartu memori.
Nah, kadang kartu memori pun tidak cukup menampung semua hal di smartphone baik itu foto kita, video, game dan aplikasi. Malah aplikasi dan game sekarang ukurannya besar.
Jadi tidak jarang jika smartphone dengan penyimpanan kentang + kartu memori akan cepat penuh, berikut ini gua berikan beberapa cara supaya penyimpanan di smartphone kalian bisa sedikit lega.. check out ππ.
1. Hapus file thumbnail DCIM.
Sebelum punya OPPO A7 yang enggak ada hidden filenya enggak tau kenapa gua punya Lenovo A13 (kalau enggak salah) Internal 1/2 giga, Polytron internal 1/2 giga dan J2 Prime internal 8 GB.
Nah, ketiga hp itu sering kepenuhan memori baik internal dan external (kartu SD) jadi gua secara berkala seminggu sekali atau waktu senggang selalu membersihan isi folder Memori Telepon/Kartu SD => DCIM => .thumbnail
Sebaiknya kalian juga coba karena isi folder .thumbnail adalah thumbnail foto di galeri kita apalagi jika galeri kita banyak sekali isinya. Tenang, fotonya enggak akan kehapus kok.
2. Bersihkan sampah.
Untuk ini silahkan download aplikasi pembersih sampah di Google Playstore, gua sebenarnya kurang percaya aplikasi ini jika bukan bawaan pabrik tapi patut di coba.
3. Hapus game yang jarang dan enggak pernah dimainkan.
Nah ini rada penting sih, bagi kalian yang punya game jarang di mainkan atau bahkan enggak pernah silahkan di hapus aja, beserta datanya karena yang besar biasanya ukuran data gamenya.
4. Hapus foto lawas dan gambar gak penting.
Hapuslah foto lama kalian yang sudah kalian upload di Instagram atau Facebook. Supaya bisa memberikan ruang penyimpanan yang banyak. Jika ingin lihat foto lama tinggal buka sosmed tempat kalian upload foto tersebut. Btw ini juga berlaku untuk video. Bisa juga kalian pindahkan ke PC/Laptop.
5. Hapus lagu yang jarang di dengarkan.
Lagu ada 300+, tapi sering yang di denger hanya 10-30. Sungguh sangat memakan tempat, silahkan kalian hapus lagu-lagu yang jarang di dengarkan atau di putar.
Itulah beberapa cara sederhana yang bisa gua berikan. Jika ada kesalahan kata atau kalimat mohon maaf sebesar-besarnya. Semoga cara di atas dapat membantu permasalahan kalian.
Silahkan share postingan ini jika merasa terbantu supaya teman-teman kalian juga punya solusi atas masalah yang sama.
Terima kasih
Wassalam.
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
πFind me on:π
πΈ Instagram: @dedywested
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
π·️ Tags: memori penuh, memory penuh, cara mengatasi memory penuh.