Thursday 9 July 2020

,

Motor Kopling yang Cocok untuk Orang Pendek || Jangan Minder GaesπŸ’₯

Assalamualaikum.
Hello world~



Sumber gambar: otosia.com



Apa kabar nih semuanya πŸ‘‹? Semoga dalam keadaan baik-baik saja, dan semua masalah bisa terselesaikan 🀲.

Punya tinggi dibawah rata-rata memang agak menyusahkan sih, terutama dalam berkendara. Bukan karena penampilan ya, tapi ke kenyamanan.

Pernahkah kalian khususnya para pembaca yang punya postur pendek, saat naik motor terasa "dibawa motor" bukan "ngebawa motor"?.

Nah, pada postingan kali ini gua akan membahas motor-motor yang cocok untuk orang berpostur tinggi badan dibawah rata-rata. Beberapa jenis ada yang pengalaman gua, karena gua sendiri bertinggi kurang lebih 158 cm. Gas lah simak πŸ‘‡πŸ‘‡.




1. Satria FU & Sonic.

Sumber gambar: oto.com
Dua brand terkenal di kelas bebek-sport. Keduanya punya mesin berkapasitas 150cc dan rupanya tak jauh berbeda.

Ini bisa jadi pilihan pertama karena gua sendiri nyaman pakai Satria F150 (FU) tipe karbu.

Dengan body ramping, agak pendek dan bermesin 150cc gua yakin saat kalian riding pakai model Ayam Jago terasa dapat dikendalikan 100% dan tidak akan minder untuk ngegasnya.

Jika kalian mau membeli bekas, gua sarankan FU injeksi tahun 2016/2017. Jika dana tak besar maka FU karbu tapi cari yang full standard ya. Soalnya harga Sonic sendiri bisa dibilang stabil, enggak seanjlok FU.

Oh iya, ada pilihan alternatif. Yaitu Kawasaki Athlete. Menurut ulasan penggunanya motor ini nyaman dipakai tapi mesinnya berkapasitas 125cc. Recomended banget buat yang dana mentok dan enggak mencari kecepatan. Belilah bekasnya, murah kok.


2. Vixion Old

Sumber gambar: aripitstop.com
Yamaha Vixion Old, kalau gua enggak salah ini generasi pertama Vixion. Motor ini gua recomended karena pas gua nyoba lebih enak Vixion Old dibanding generasi Vixion setelahnya bagi tinggi badan gua 😁.


3. GSX kelas 150cc

Sumber gambar: cermati.com
Nah, selanjutnya GSX yang kelas 150cc tapi tipe lama ya 🀭. Bagi kalian yang suka motor fairing gua sarankan pakai GSX tipe lama. Bisa juga sih tipe baru karena katanya enggak terlalu tinggi dibanding fairing keluaran baru lainnya.


4. Ninja 2 tak.

Sumber gambar: oto.detik.com
Selanjutnya Ninja 2 tak. Ninja mempunyai 2 tipe produk kelas 150cc dengan mesin 2 tak, yaitu Ninja R dan Ninja RR.

Gua merekomendasikan Ninja R dan RR, tapi gua lebih recomen R sih karena harga RR diatasnya 😁. Wajar karena tipe RR tipe fairing sementara R tipe nakednya.

Dengan postur tinggi badan dibawah rata-rata, pakai Ninja R/RR nyaman kok. Apalagi bagi pencari kecepatan. Kalau mesin sehat dan fitur Super Kips nyala, mengekor tipis kelas 250cc bukan hal tidak mungkin.

Hanya saja harga motor ini lumayan. Ninja R sendiri tahun 2010-2015 bisa 12 sampai 18 jutaan. Sedangkan Ninja RR diatasnya.

Tapi, kudu jeli kalau mau beli Ninja R/RR. Bawalah teman yang mengerti motor terutama 2 tak. Selain motor 2 tak sedikit berbeda dari 4 tak, banyak juga Ninja 2 tak yang oprekan lho.


5. CBR 150 Old Thailand

Sumber gambar: bukalapak.com 😁
CBR 150 Old Thailand atau CBU. Ini kalau enggak salah generasi pertama CBR 150, motor fairing yang bahannya dari Thailand ini punya body ramping mungil lho.

Gua merekomendasikannya, tapi harus jeli merawatnya karena tipe ini enggak punya stater, hanya engkol atau kick stater ☺️. Sama seperti FU Thailand.




Sebenarnya, pakai motor apa saja sih enggak masalah. Tinggal pendekin saja shocknya dan sesuaikan.

Tapi, kalau mau yang langsung pakai gua merekomendasikan motor- motot diatas 😁. Okelah, cukup sekian dari gua.

Mohon maaf apabila terdapat kekurangan dan kesalahan ✌️. Jika ada pertanyaan, kiritk dan saran silahkan tuliskan di komentar. Oh iya, kasih pendapat kalian juga ya.



Terima kasih,
Wassalam.
Baca Juga