Sunday 21 February 2021

,

Enggak Kenal Diri Sendiri.

 Assalamualaikum.

Hello world~




Sumber gambar: https://www.kompasiana.com/calvinrussell/5d053ccbea4d96666a58f602/bingung




    Apa kabar semuanya? Semoga dalam keadaan baik-baik saja dan sehat selalu, baik secara jasmani maupun rohani sampai ekonomi. Pada postingan kali ini, gua enggak bakal share tentang tips atau trick, bahkan enggak akan bahas seputar info maupun produk-produk.


    Gua kali ini ingin mencurahkan murni tulisan gua yang akan melukiskan pikiran gua untuk saat ini. Oke, kita tahu semakin bertambahnya umur maka kita akan semakin tahu tentang cara dunia bekerja. Namun, pernahkan sewaktu-waktu atau sedang mengalami masa dimana kalian seperti enggak mengenal diri sendiri?.


"Ah, passion gua enggak disini kayaknya." Tapi menurut orang sekitar kalian sudah sangat baik dan terampil dalam melakukan hal itu.

"Gua enggak cocok deh." Tapi menurut orang sekitar kalian punya kriteria yang sangat memenuhi standar untuk melakukannya.

"Gua bakal fokus ke ini" Tapi menurut orang sekitar kalian sangat tidak cocok dengan hal tersebut.


(Baca juga: Cara Mengatasi Visual Studio Tidak Bisa Membuat Tabel Database

Baca juga: Game Bad Guy at School di Laptop ASUS K45VD, Laptop kentang 2014)


    Pernah merasakan seperti itu? rasanya tidak mengenali diri sendiri dan semakin bingung kenapa justru orang lain yang sangat-sangat mengenali diri kita.


    Sebenarnya bagus sih, karena menurut gua kita sedang dalam 'era' tersesat dan orang-orang di sekitaran kita bisa menjadi pegangan untuk kembali ke alur yang benar. Dapat membuat kita membentuk kembali jati diri kita atau menetapkan lagi jati diri kita.


    Namun, dalam beberapa kasus gua menemukan justru keberadaan orang-orang yang mengenal dan membunyikan suaranya, membuat semakin tidak mengenal diri sendiri. Biasanya yang ini punya watak pemberontak. Akan terlintas pikiran 'kok jadi mereka yang lebih tahu gua?', atau kasarnya adalah 'kok lebih ngatur sih?'.


(Baca juga: EFEK Las Leher Sambungan Knalpot Racing

Baca juga: Review Singkat Anime Dewi Rubah, Anak SMP dan Abangnya)


    Jika kalian adalah si 'pemberontak', ingatlah jika orang-orang yang bersuara tersebut mengenal kalian sebelum memasuki fase kebingungan ini. Mereka ada dan bersuara juga demi kebaikan kalian, yah walau pastinya banyak juga yang punya niat egoisnya, minimal satu lah.


    Apa yang harus dilakukan jika dalam fase ini? Tentukan kalian mau mengerjakan apa dan berhentilah memikirkan jalan kedepannya mudah seperti orang tolol. Cukup anggap jalan yang akan kalian tempuh adalah sulit sehingga membutuhkan energi dan waktu yang ekstra dicurahkan. Hal ini gua sarankan karena hanya 1% dari kalian yang membaca ini istimewa, sisanya hanya orang biasa yang memakan bulat-bulat delusi kalau kalian punya keistimewaan.


    Hentikan itu, terima jika kalian adalah orang biasa dan harus mengeluarkan ekstra tenaga dan waktu untuk apa yang akan kalian kerjakan, setelah rencana matang dan kalian sudah berhenti menganggap jalan yang akan kalian lalui mudah, ceritakanlah ke orang sekitar kalian. Utarakanlah, tapi jika ada hubungannya dengan uang cukup ceritakan intinya saja, jangan semuanya. Karena bisa dibilang yang akan kalian lakukan adalah bisnis, dan enggak ada pebisnis cerita semua yang akan melakukan rencananya (mau itu bangun usaha lagi, akan menumbangkan saingan atau pemecahan masalah) diluar partner bisnis atau keluarga. Bahkan antar partner juga ada beberapa rahasia yang tersimpan, hehe.


    Setelah orang-orang disekitar mendengarkan rencana kalian, apa yang sudah kalian putuskan cukup tinggalkan mereka. Mungkin ada beberapa yang akan diam ditempat  dan sisanya akan mensupport kalian, tapi jangan hiraukan dan jangan terlalu memikirkannya karena kalian punya beberapa jadwal yang sudah kalian putuskan akan melakukannya dan sudah kalian putuskan pula kalau akan menghabiskan waktu dan energi kalian.


(Baca juga: Windows 7 di Tahun 2020 / 1. Worth It?

Baca juga: FU pakai Stang Road Race)


    Kalau ingin memperdalam ilmu, silahkan belajarlah. Kalau ingin memulai bisnis, silahkan mulai mencari informasi, kalau ingin bekerja, silahkan jangan bosan mencari, jika ingin membuat project, silahkan teguhkan hati tiap saat. Itulah sedikit pesan dan pemikiran gua tentang fase ini, jika kalian ada pendapat tambahan atau kontra dengan postingan ini silahkan berikan komentar.


    Sekian post kali ini, mohon maaf apabila banyak kekurangan dan terdapat kesalahan. Ini hanyalah hasil pemikiran gua yang disusun melalui huruf-huruf alfabet.




Terima kasih,

Wassalam.

Baca Juga